Skip to main content

Posts

KAL (Knit A-Long) Beginner Toe-up Socks; Tutorial merajut kaos kaki untuk pemula

Halo semuaaa... sudah ada yang menunggu tutorial baru? ^_^ Beberapa waktu lalu, saya memposting beberapa tutorial sekaligus di Youtube Channel saya. Salah satunya adalah project kaos kaki ini. Sedikit cerita, beberapa bulan terakhir saya mulai belajar knitting. Awalnya, saya kesulitan mencari kaos kaki tebal yang panjangnya sesuai keinginan. Ada yang tebal, tapi pendek. Ada yang juga tebal tetapi terlalu panjang hingga ke lutut (ala Korean fashion).   Saya sempat mencoba membuatnya sendiri dengan menggunakan teknik crochet. Lumayan, sih... berbentuk kaos kaki juga. Tetapi, teknik crochet membuat kaos kaki menjadi terlalu tebal, tidak terlalu stretchy dan kurang nyaman dipakai. Setelah mencari inspirasi di Pinterest , saya mulai melirik tutorial knitting. Sepertinya, teknik yang tepat untuk kaos kaki adalah teknik dua jarum. Bagi saya yang memang benar-benar nol pengetahuan tentang ini, belajar teknik knitting adalah tantangan tersendiri. Awal belajar, maasyaallah sangat butuh kesabaran
Recent posts

Pattern Released: Meidy the Crochet Tray

Berawal dari keinginan untuk memiliki tray alias nampan untuk properti fotografi, saya memesan kayu multiplek dengan lubang di bagian pinggirnya. Agak tricky menggunakan alas kayu ini, karena ukuran lubangnya yang lumayan kecil untuk kepala hook ukuran 8mm.    Untuk benangnya, saya menggunakan cotton rope yang biasa digunakan untuk project macrame. Tekstur tali katun ini agak kaku saat dirajut, seratnya padat, dan lumayan butuh kekuatan ekstra saat merajutnya. Karena itulah, saya menggunakan tususkan-tusukan dasar saja agar tangan tak terlalu lelah saat merajut.  Tak perlu waktu lama untuk membuat nampan ini. Sehari saja bisa, insyaallah, asal kita bisa fokus pada project. Oya, setelah project ini selesai, saya menggunakannya untuk memotret skincare. Hasilnya cantik, dan nampan ini pun sebenarnya juga bisa digunakan untuk storage (tempat penyimpanan) kosmetik dan skincare. Ukurannya yang besar (20x30 cm) bisa menampung semua printhilan kecantikan. Belajar dari pengalaman pertama membua

Jenis-jenis T-shirt Yarn, TIPS memilih hook dan Project yang Sesuai

Saat mendengar istilah "T-shirt yarn", apa yang langsung terbersit di pikiran kita? Mungkin, mayoritas kita langsung membayangkan segulung benang yang terbuat dari kain, dalam gulungan yang lumayan besar.   Tapi, tahukah Anda, bahwa sebenarnya T-shirt yarn sangat bervariasi karakteristiknya, sesuai dengan bahan kain dan lebar potongan benang? Yup, mungkin banyak pemula yang masih belum tahu tentang ini.   Pada beberapa kejadian, seseorang membeli T-shirt yarn secara online, namun ternyata yang datang kurang sesuai dengan ekspektasinya. Disangka bersifat kaku dan tebal, padahal bahannya dari kaos spandex. Ada juga yang ingin T-shirt yarn yang lentur untuk project pillow cushion, tetapi yang dibeli malah T-shirt yarn berbahan cotton (yang bersifat kaku).   Oleh karena itu, sebelum membeli T-shirt yarn, ada baiknya kita memelajari dahulu bagaimana karakteristik masing-masing jenis dari T-shirt yarn.  Di video berikut ini, dijelaskan secara detail tentang jenis-jenis T-shirt yarn

Cara Membuat Pola Diagram Chart menggunakan software Crochet Chart

Salah satu pertanyaan yang paling sering saya terima, baik melalui inbox Facebook , Whatsapp maupun DM di instagram , adalah: Bagaimana cara membuat pola diagram beraneka warna seperti di buku Rajut 3D dan Tarn Crochet Keranjang Rajut? Saya selalu menyarankan bagi Teman-teman yang ingin menjadi penulis buku-buku rajutan untuk mulai membuat pola diagram. Pembuatan diagram ini, harus diakui, membutuhkan waktu yang tak sebentar dalam proses penulisan buku. Jika proses ini dikerjakan sejak sekarang --ketika ide sudah muncul dan trial-and-errors membuahkan hasil yang memuaskan-- insyaallah proses penulisan buku akan lebih mudah dan sistematis. Ada banyak software yang bisa digunakan untuk membuat pola. Bisa dengan Adobe Illustrator, Adobe Photoshop, atau software Crochet Chart yang memang dikhususkan untuk membuat pola crochet.   Dari ketiga software diatas, yang paling saya rekomendasikan adalah Crochet Chart. Selain lebih "ramah" untuk laptop dengan memory rendah, pengoperasiann

Belajar Merajut Untuk Pemula: Teknik Dasar Rantai, Single Crochet (SC), dan Contoh Projects

 Bismillah, Apa kabar, semua? Maasyaallah, sudah lama tidak menulis di blog ini. Ada yang kangen? Hehe...  Anyway, kali ini saya ingin berbagi cerita tentang video yang saya publikasikan di channel Youtube La Leh Crochet beberapa hari lalu. Video ini, awalnya, saya buat untuk Teman-teman yang ingin mengajari anak-anaknya merajut. Seperti yang kita tahu, kondisi pandemi membuat anak-anak lebih sering di rumah dan akrab dengan gadget. Nah, daripada anak-anak menghabiskan waktu mereka hanya untuk bermain, mengapa tak mengenalkan mereka dengan kegiatan yang kreatif dan produktif? Merajut bisa menjadi pilihan, apalagi guru kesenian tak jarang memberikan tugas tentang kerajinan tangan ini pada murid-muridnya. Jadi, saya buat tutorial untuk pemula, yang saya bagi menjadi tiga bagian. Bagian pertama menjelaskan tentang bagaimana teknik dasar membuat single crochet (sc), dan contoh-contoh produk yang menggunakan stitch/tusukan ini. Dalam video ini, saya tunjukkan beberapa contoh project berupa

Crochet Hanging Planter Tutorial

 Hello Crochet People! I just remembered to post this pattern on my shop. Actually it's been on Etsy since 2020, but I --again-- forgot to publish it on this blog (phew!) This basket is inspired by an old macrame hanging planter. I loved that hanging planter but I did not really understand how to make it. So, I made it in my own style: c.r.o.c.h.e.t.e.d.  I tried times and times again to get the perfect shape of the basket. The final result is cute, isn't it? I wrote the pattern and published it on my Etsy Shop . It was firstly sold 9 hours after publishing the listing and I got a 5-star review! Alhamdulillah! If you want to try the pattern, you can drop by to my shop ;) You can also buy my patterns in Ravelry (it's cheaper than Etsy). Click on this link to buy!   Untuk yang berdomisili di Indonesia bagaimana? Hehe... tenang, Teman-teman bisa mengikuti workshop online-nya. Selain mendapat materi berupa PDF dan video pembuatan, Teman-teman juga bisa berdiskusi langsung t

DIY Tutorial Cara Menjahit Baju Tidur a.k.a. Sexy Sleep Wear (tanktop dan short)

Bismillah, Akhirnya, setelah sekian lama blog ini terbengkalai, saya siap dengan project baru lagi. Rajutan? Bukan! Kali ini baju tidur 😊 Beberapa pekan lalu, saya membongkar koleksi perca. Perca berbagai ukuran banyak menumpuk disana. Hehe... khas crafter lah, sayang kalau perca dibuang begitu saja. Di antara tumpukan itu, saya menemukan sehelai kain yang lumayan lebar, sisa membuat kerudung Nayfah tahun lalu. Awalnya bingung mau dibuat apa. Hingga akhirnya, terlintas ide untuk mencoba membuat baju tidur yang terlihat cute . Setelah browsing sana-sini tentang cara membuat tanktop dan celana pendek, saya beranikan diri untuk praktek. Tak disangka, saat saya menunggahnya di akun facebook dan instagram , banyak sekali yang mengapresiasinya. Karena itulah, saya buat pola dan tutorialnya; agar semua istri bisa membuat "baju anti pelakor"-nya sendiri. 😄 Target awal saya, setidaknya sepekan setelah upload foto tersebut, saya akan memposting polanya. Qodarullah, ternyata mouse rus